KPU Batam Siap Menyelenggarakan Pemilu Legislatif, Presiden dan Pilkada Walikota Batam 2024
BUANAtoday.com.Batam-Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Batam bersiap menyambut Pemilihan Umum atau Pemilu 2024, yang akan berlangsung serentak pada 14 Februari mendatang. Tidak hanya pemilihan Presiden dalam pemungutan suara 14 Februari 2024, juga akan dilakukan pemilihan calon Walikota/wakil walikota, calon legislatif, mulai dari DPRD Kota Batam, DPRD Kepri, DPR RI hingga DPD RI.
Proses untuk Pileg pun sudah berlangsung, yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum kota Batam. Sejak 24 hingga 30 April 2023, KPU kota Batam sudah memulai proses pengumuman pengajuan bakal calon legislatif atau bakal caleg.
Di kota Batam dari 18 partai politik, ada 17 partai yang mendaftarkan Bakal Calon Legislatifnya ke KPU Batam sebelum tanggal 9 juli 2023 ada sekitar 850 Bakal calon yg mendaftar, ujar Komisioner KPU Batam Andri wislawawan di kantornya Jl. RE Martadinata nomor 1, Kelurahan Tanjung Pinggir, Kecamatan Sekupang, Kota Batam Jumat (21/7) 2023 .
Setelah perbaikan tahapan admistrasi setelah diperifikasi berkurang menjadi 819 Bakal Calon Legislatif.
Ketika di minta Pendapanya bakal Calon legislatif setelah ditetapkan menjadi Daptar calon legislatif sementara (DCS) apakah partai politik bisa mengganti calon tersebut, Andri Menyatakan Belum ada dasar hukum dalam hal tersebut. (Rico/timbul)